Pelaksanaan ABM Tahun 2024 Di MAN Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan (Humas) - MAN Bengkulu Selatan melaksanakan Asesmen Bakat dan Minat (ABM) bertempat di ruang kelas XII MAN Bengkulu Selatan, Jumat (01/11).


Asesmen Bakat dan Minat (ABM) adalah tes yang bertujuan membantu siswa untuk memahami minat dan potensi mereka di berbagai bidang Bidang pendidikan, bidang pekerjaan, bidang akademik dan bidang non akademik.


Waka Bidang Kurikulum MAN Bengkulu Selatan Usman Gumanti S.Pd. mengatakan dengan pelaksanaan ABM ini diharapkan menjadi panduan bagi siswa dalam mengeksplorasi potensi diri dan membuat keputusan yang tepat untuk jenjang pendidikan selanjutnya.


"Dengan adanya asesmen ini diharapkan siswa lebih memahami minat serta bakat yang dimiliki sehingga dapat lebih terarah dalam mencapai cita-cita" ujar Usman Gumanti.


Sementara itu Kepala MAN Buyung Kalil,vM Pd.I. menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia pelaksana sehingga ABM di MAN Bengkulu Selatan berjalan dengan lancar.


Pelaksanaan ABM merupakan komitmen MAN Bengkulu Selatan dalam memberikan dukungan kepada siswa agar dapat melaksanakan masa depan yang sesuai dengan bakat minat mereka.

(Erlen)