MAN Bengkulu Selatan Selenggarakan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM
Bengkulu Selatan (Humas)-Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Suara Demokrasi sukses dilaksanakan melalui Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM Madrasah Aliyah Negeri Bengkulu Selatan Selatan (MAN BS) periode 2024/2025. Acara pemilihan Ketua dan Wakili Ketua OSIM berlangsung di Lapangan Upacara MAN BS dan diikuti oleh tiga pasangan calon, Rabu (18/09/24)
Pemilihan ini melibatkan seluruh warga madrasah, dari siswa hingga tenaga pendidik, untuk berpartisipasi dalam memilih calon pemimpin OSIM mereka yang akan datang.
Kepala Madrasah Aliyah Negeri Bengkulu Selatan, Buyung Kalil, M.Pd.I. dalam sambutannya mengatakan proses pemilihan ini penting untuk mengembangkan rasa tanggung jawab dan kepemimpinan di kalangan siswa. Kami berharap dengan adanya pemilihan ini, OSIM ke depan dapat lebih berfungsi sebagai wadah yang menyuarakan aspirasi dan kebutuhan seluruh siswa.
”Pilihlah calon yang benar-benar mampu untuk memajukan kegiatan madrasah untuk kedepannya. Kami berharap para siswa tidak hanya memahami pentingnya proses pemilihan, tetapi juga aktif berperan dalam setiap keputusan yang berkaitan dengan kegiatan OSIM.” jelas Kepala MAN Bengkulu Selatan.
Sementara itu, Wakil Kepala Bidang Kurikulum, Usman Gumanti, S.Pd. menambahkan, “Kegiatan ini merupakan proses pembelajaran P5 mengenai suara demokrasi dan kesempatan yang baik bagi siswa untuk belajar dan memahami proses demokrasi secara langsung. Melalui pemilihan ini, diharapkan para siswa dapat mengasah keterampilan kepemimpinan dan tanggung jawab mereka.”
Pemilihan diawali dengan penyampaian visi dan misi masing-masing pasangan calon dilanjutkan dengan tanya jawab. Pemilihan Ketua dan Wakili Ketua OSIM MAN Bengkulu Selatan berjalan dengan lancar dan dimenangkan pasangan nomor urut tiga ( Dzulfikar Syamil dan Eldi Encek Yen ) setelah bersaing dengan pasangan nomor urut satu (Yulia Eka Safitri dan Feriansyah saputra) dan nomor urut dua (Idatul Rahmah dan Vina Dwi Sahara).
Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi seluruh peserta dan pemilih, serta mendukung penciptaan lingkungan yang lebih demokratis dan partisipatif di MAN Bengkulu Selatan.(Erlen)
Sementara itu, Wakil Kepala Bidang Kurikulum, Usman Gumanti, S.Pd. menambahkan, “Kegiatan ini merupakan proses pembelajaran P5 mengenai suara demokrasi dan kesempatan yang baik bagi siswa untuk belajar dan memahami proses demokrasi secara langsung. Melalui pemilihan ini, diharapkan para siswa dapat mengasah keterampilan kepemimpinan dan tanggung jawab mereka.”
Pemilihan diawali dengan penyampaian visi dan misi masing-masing pasangan calon dilanjutkan dengan tanya jawab. Pemilihan Ketua dan Wakili Ketua OSIM MAN Bengkulu Selatan berjalan dengan lancar dan dimenangkan pasangan nomor urut tiga ( Dzulfikar Syamil dan Eldi Encek Yen ) setelah bersaing dengan pasangan nomor urut satu (Yulia Eka Safitri dan Feriansyah saputra) dan nomor urut dua (Idatul Rahmah dan Vina Dwi Sahara).
Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi seluruh peserta dan pemilih, serta mendukung penciptaan lingkungan yang lebih demokratis dan partisipatif di MAN Bengkulu Selatan.(Erlen)